Manifestasi Kegusaran A Curious Voynich di EP Kedua
A Curious Voynich (ACV), kuintet alternative rock asal Bogor ini baru saja merilis sebuah EP terbarunya. Dengan judul Fase Kedua, rilisan tersebut menjadi EP kedua dari ACV semenjak terbentuk di tahun 2013 silam.
Menengok kisahnya, proses pengarapan dari Fase Kedua sudah dilakukan sejak akhir 2022 lalu. Kondisi pandemi yang semakin hari semakin membaik menjadi pemicu bagi ACV untuk menyelesaikan seluruh proses produksi dari EP ini.
Tidak butuh waktu lama bagi ACV hingga akhirnya menyuguhkan total enam lagu di dalamnya, termasuk “Evaporasi” dan “Meninges” yang sudah rilis lebih dulu. Empat nomor lain yang terdapat di EP adalah “Liar”, “Repetitif”, “Repetitif #2”, dan juga “Fin”.
“Fase Kedua merupakan manifestasi upaya ACV menguraikan kegusaran mereka tentang asam garam kehidupan dan hal-hal stressful yang tak terhindarkan”, terang ACV dalam rilisan persnya.
Masing-masing nomor di Fase Kedua punya ragam ceritanya tersendiri, mulai dari kesehatan mental, ambisi di dalam hidup, hingga fase kontemplasi yang sempat dialami oleh salah seorang personel.
Lirik dari nomor-nomor di dalam EP ditulis oleh Gustmar dan Dito, sementara untuk urusan mixing dan mastering dilakukan oleh AnotherBonr di Amplop Records.
Dengarkan EP terbaru A Curious Voynich, Fase Kedua di bawah ini.
Dalam beberapa waktu ke depan, Fase Kedua akan dirilis dalam format kaset pita bersama label rekaman sekota mereka, Tromganon Records. Formasi ACV sendiri masih solid beranggotakan Dito Buditrianto, Gustmar Helmy, Indra Julianto, Omadith, dan Pradipta Dwi Putra.
Eksplor konten lain Pophariini
- #hidupdarimusik
- Advertorial
- AllAheadTheMusic
- Baca Juga
- Bising Kota
- Esai Bising Kota
- Essay
- Feature
- Good Live
- IDGAF 2022
- Interview
- Irama Kotak Suara
- KaleidosPOP 2021
- KALEIDOSPOP 2022
- KALEIDOSPOP 2023
- KALEIDOSPOP 2024
- Kolom Kampus
- Kritik Musik Pophariini
- MUSIK POP
- Musisi Menulis
- New Music
- News
- Papparappop
- PHI Eksklusif
- PHI Spesial
- PHI TIPS
- POP LIFE
- Review
- Sehidup Semusik
- Special
- Special Video
- Uncategorized
- Videos
- Virus Corona
- Webinar
Di Balik Panggung Kabar Bahagia 30 Tahun Perjalanan rumahsakit
Perjalanan 30 tahun bukan waktu yang sebentar untuk berkumpul dan mendedikasikan jiwa raga dalam entitas band. Keberhasilan yang sudah diraih rumahsakit selama mereka berkarier terwujud dalam sebuah perayaan. Bekerja sama dengan GOLDLive Indonesia, Musicverse …
Wawancara Eksklusif Atiek CB: Lady Rocker Indonesia yang Gak Betah Tinggal di Amerika
Salah satu legenda hidup rock Indonesia, Atiek CB menggelar sebuah pertunjukan intim bertajuk A Night To Remember for Atiek CB hari Rabu, 11 Desember 2024 di Bloc Bar, M Bloc Space, Jakarta Selatan. …