Mengatasi Sampah di Konser, FSTVLST Lakukan Hal Keren Ini

Nov 7, 2022

Masalah sampah menjadi hal yang menyebalkan yang terjadi pada saat konser atau festival. Meskipun sudah ada tanda-tanda pemberitahuan di area konser, tapi seringnya penonton tak mengindahkannya. Walhasil, sampah yang tercecer membuat keindahan festival jadi tercemar dan akhirnya membuat image dari konser/festival itu sendiri jadi tak harum. Bicara soal ini, FSTVLST sebagai bagian dari festival punya cara menarik untuk menyadarkan penonton soal kebersihan saat menonton konser/festival.

Di konser Hegemonia yang digelar Sabtu (5/11) lalu di Lapangan Firdaus, Fakultas Filsafat UGM, grup asal Jogja ini melakukan hal keren saat penampilannya di atas stage. Merasa terganggu dengan sampah-sampah yang berserakan di bawah panggung, ia meminta fans yang menontonnya malam itu melemparkan semua sampah yang ada di bawah untuk dilemparkan semuanya ke atas panggung.

“Satu dua tiga, lempar semuanya. Ayo cek lagi apa yang masih ada yang belum sampai (ke atas panggung), terus terus,” ungkap vokalis Farid sambil mengucapkan terima kasih kepada penonton yang berpartisipasi atas aktivitas unik ini.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by HOOKSpace (@hookspace)

Selain itu, Farid juga mengundang para perempuan untuk naik ke atas panggung dan ikut ber-stage diving di salah satu lagu yang dimainkannya. Ini bukti bahwa stage diving tak hanya melulu dilakukan oleh laki-laki, tapi bisa dilakukan oleh perempuan dengan rasa aman. Di sini terlihat kekompakan antar fans di konser FSTVLST yang terjalin indah, dimana semua bisa menjaga sesama fans, baik laki-laki maupun perempuan.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by HOOKSpace (@hookspace)


 

Penulis
Wahyu Acum Nugroho
Wahyu “Acum” Nugroho Musisi; redaktur pelaksana di Pophariini, penulis buku #Gilavinyl. Menempuh studi bidang Ornitologi di Universitas Atma Jaya Yogyakarta, menjadi kontributor beberapa media seperti Maximum RocknRoll, Matabaca, dan sempat menjabat redaktur pelaksana di Trax Magazine. Waktu luang dihabiskannya bersama bangkutaman, band yang 'mengutuknya' sampai membuat beberapa album.
1 Comment
Inline Feedbacks
View all comments
Misbakhul Huda
Misbakhul Huda
2 years ago

Wangunnn🙏

Eksplor konten lain Pophariini

Sir Lord Buzz Luncurkan Single -2+1 tentang Kehidupan yang Seimbang

Sir Lord Buzz merupakan band grunge asal Malang. Mereka merilis single baru “-2+1” hari Jumat (01/11). Dalam single ini, band menceritakan tentang hidup yang penuh dengan pilihan, di mana rasa gundah atau gangguan bisa …

Rilis Unyielding Flames, Sovernal Asal Wonosobo Suarakan Isu Palestina

Band metal asal Wonosobo bernama Sovernal resmi merilis karya terbaru dalam format single berjudul “Unyielding Flames” hari Sabtu (02/11). Single yang beredar via kanal YouTube Sovernal ini merupakan bagian dari album perdana yang masih …