Perkenalan Solois Kaniajo dalam Single Crave

Oct 20, 2023

Menuju akhir tahun 2023, Kaniajo sebagai solois perempuan pendatang baru memperkenalkan diri lewat perilisan single perdana “Crave” hari Jumat (13/10).

 

Dalam single berdurasi 4 menit ini, Kaniajo memadukan ragam genre musik seperti pop, jazz, dan R&B dengan menyelipkan kisah personal yang secara spesifik menceritakan romansa kehidupan.

“Lahir dari perasaan yang sulit untuk disampaikan, dilema akan mencinta dan candu rasa sakit akan memiliki keinginan dan harapan yang begitu besar hingga tak bisa diungkapkan dengan berbagai bahasa,” tutur Kaniajo dalam siaran pers.

Penggarapan lagu dilakukan Kaniajo bersama Rezanisme yang membantu dalam penulisan lirik dan urusan aransemen. Sementara Aditya Kusuma dan Raissa Noverine (anggota Dippydoo) duduk di bangku produser.


 

Penulis
Raka Dewangkara
"Bergegas terburu dan tergesa, menjadi hafalan di luar kepala."

Eksplor konten lain Pophariini

Lirik Lagu Matraman The Upstairs Omong Perasaan Tanpa Kata Cinta

Tembang “Matraman” menginjak usia yang ke-21 tahun ini. Lebih muda dari saya yang terpengaruh musik The Upstairs dari seorang teman di 2022.  Sebelum mengenal sosok Jimi Multhazam sebagai frontman Upstairs, saya lebih dulu mengenalnya …

6 Alasan Tenholes Enggak Bubar

Tenholes berkesempatan menjadi band pembuka peluncuran album keenam Dead Vertical bertajuk Megadaya hari Minggu (09/02). Di kesempatan ini, kami berbincang dengan para personel Tenholes tentang perjalanan bermusik mereka.     View this post on …