The Couch Club Bicara Pudarnya Perasaan Cinta

Jul 11, 2021

“Rasa-rasanya, kita semua pernah mengalami ‘out of love’. Kondisi di mana sparks dalam sebuah hubungan sudah lama hilang dan kita tidak ada yang tahu bagaimana menghidupkannya kembali”.

Kira-kira seperti itulah yang disampaikan oleh Ghifari alias Gallyglitch, ¼ dari unit Hip-Hop asal Bandung, The Couch Club mengenai hadirnya nomor terbaru mereka, “Out of Love”. Resmi dilepas pada hari Jumat (09/07) lalu, nomor ini juga menjadi satu lagi penanda akan hadirnya mini album mereka dalam waktu dekat ini.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by THE COUCH CLUB (@thecouchclub_)

“Out of Love” menjadi materi ketiga sepanjang perjalanan bermusik mereka, setelah sebelumnya menghadirkan “Dawn” di penghujung tahun lalu dan “Beacon” di awal tahun ini.

Jika pada materi-materi sebelumnya mereka membawa cerita seputar persahabatan dan kemarahan, maka “Out of Love” hadir dengan cerita seputar cinta dan pudarnya perasaan tersebut. Di nomor ini pula, sang kuartet kembali ‘melambat’ dengan menyajikan sebuah nomor perpaduan antara R&B dan Hip-Hop yang juga menampilkan lebih banyak bagian vokal dari Atria Lintang.

“Meski masing-masing dari kami punya perjalanan musiknya sendiri, tapi ketika bicara tentang The Couch Club sebagai sebuah band hip-hop, kami memang ingin tampil sebagai sebuah grup” sambut Vai Siagian.

Masih berada dalam naungan Microgram Entertainment, The Couch Club juga mempersembakan “Out of Love” dalam format video musiknya yang sudah bisa disaksikan melalui kanal YouTube mereka.


 

Penulis
Raka Dewangkara
"Bergegas terburu dan tergesa, menjadi hafalan di luar kepala."

Eksplor konten lain Pophariini

6 Album Indonesia dengan Bas Terlegit Favorit Ginda Bestari

Pada Jumat (14/02), kami menghadiri D’Addario Event Launch di Mall of Indonesia, Jakarta Utara. Acara tersebut dimeriahkan oleh sederet gitaris dan bassist ternama Indonesia. Salah satu yang namanya tak asing lagi adalah Ginda Bestari. …

Wawancara Eksklusif Teenage Death Star: Mengajak 12 Musisi ke Taman Bermain Thunder Boarding School

Teenage Death Star rilis album! Rasanya kalimat itu sendiri sudah jadi berita yang menarik bagi para pegiat musik lokal. Pasalnya, band ini hanya memiliki satu album penuh bertajuk Longway to Nowhere sejak terbentuk tahun …