The Motives Rayakan Reuni dengan Penuh Keringat

Nov 22, 2021

Hari Minggu (21/11) lalu, The Motives merayakan kembalinya mereka dalam satu panggung yang sama dalam sebuah showcase spesial bertajuk Motives Lockdown Showcase.

Penny Lane Beer House di bilangan Menteng menjadi saksi kembalinya mereka setelah hampir 20 tahun vakum. Juga, ini menjadi sebuah perayaan dari rilisnya dua materi terbaru The Motives di tahun ini, yakni “Slavery” dan “Lockdown Love” yang diperdengarkan berurutan di bulan Mei dan Agustus.

Kembalinya mereka malam itu juga ditemani oleh tiga nama lainnya, yakni The Jansen, The North Palm dan The Borstal. Ketiga nama tersebut membawa sebuah benang merah yang sama, yakni pakem punk yang dibawa dengan warnanya tersendiri. Sementara acara dibantu dalam penggarapannya oleh kolektif Smartest Bomb Records.

The Jansen. / Dok: Raka Dewangkara.

Showcase dibuka sore hari oleh press conference oleh The Motives. Yang diperbincangkan masih seputar kembalinya mereka setelah 20 tahun, juga dengan penayangan dua video musik dari dua materi yang sudah disebutkan di awal. Setelahnya, secara berurutan panggung diisi oleh The Jansen, The North Palm dan The Borstal.

The North Palm. / Dok: Raka Dewangkara.

Jam menunjukan pukul setengah sepuluh lebih sedikit ketika akhirnya The Motives naik panggung. Malam itu, juga tampak beberapa wajah-wajah lawas yang sudah menanti kembalinya sang kuartet setelah sekian lama.

The Borstal. / Dok: Raka Dewangkara.

Selama hampir 40 menit, sembilan nomor dibawakan oleh sang punya hajat dengan penuh keringat yang bertukaran dengan para penonton di depan panggung. Baik “Slavery” dan “Lockdown Love” dibawakan malam itu, juga dengan beberapa nomor lainnya yang mungkin akan segera diperdengarkan dalam waktu dekat ini.

The Motives. / Dok: Raka Dewangkara.The

Meski usia sudah tidak muda lagi, namun Edo Wallad (vokal), Bayu (gitar), Tony Dwi Setiaji (gitar) dan Dody Widyono (bas) masih sanggup untuk membakar panggung malam itu, dan mungkin untuk panggung-panggung mereka ke depannya.

Selamat datang kembali, The Motives!

The Motives. / Dok: Raka Dewangkara.


 

Penulis
Raka Dewangkara
"Bergegas terburu dan tergesa, menjadi hafalan di luar kepala."

Eksplor konten lain Pophariini

Fraksi Penemu Sepeda Bercerita tentang Hobi di Single Gocapan

Setelah merilis single “Olahgaya” 2023 lalu, Fraksi Penemu Sepeda asal Bogor resmi meluncurkan karya terbaru berupa single dalam tajuk “Gocapan” hari Rabu (23/10). Lagu ini menceritakan serunya pengalaman bersepeda sambil mencari sarapan pagi.   …

Beltigs Asal Bandung Menandai Kemunculan Lewat Single Pelican Cove

Bandung kembali melahirkan band baru yang menamakan diri mereka Beltigs. Band ini menandai kemunculan mereka dengan menghadirkan single perdana “Pelican Cove” hari Kamis (07/11).     Beltigs beranggotakan Naufal ‘Domon’ Azhari (gitar), Ferdy Destrian …