Xandega Polka Wars Luncurkan Single DA DAWG WITHIN
Personel Polka Wars, pendiri kolektif Studiorama, dan DJ dari kolektif Swanky Express, Xandega memulai kiprah sebagai solois lewat peluncurkan single perdana “DA DAWG WITHIN”. Ia berperan langsung sebagai penulis dan juga produser untuk lagu ini.
Musisi dengan nama asli Xandega Tahajuansya ini merangkum sebuah kisah personal, yakni tentang imposter syndrome yang sempat ia alami sebagai seorang musisi di lagu ini.
Imposter syndrome sendiri merupakan istilah untuk seseorang yang tidak memiliki rasa kepercayaan diri dan cenderung merasa tidak pantas akan pencapaiannya. Hal tersebut dialami oleh Xandega dalam rentang waktu 10 tahun ke belakang.
Meski semuanya digarap langsung oleh Xandega, namun ia tetap dibantu nama-nama lain seperti Emir AM (White Chorus), Logic Lost, Magis, hingga BAP. dan Erik Soto. Saat ini, Xandega juga tengah mempersiapkan materi lainnya untuk tahun depan.
Dengarkan “DA DAWG WITHIN” di bawah ini.
Berbarengan dengan perilisan di layanan streaming musik, Xandega meluncurkan video musik “DA DAWG WITHIN” dengan konsep official dashcam video.
Bicara mengenai Polka Wars, Xandega bersama bandnya terakhir kali merilis karya musik berupa single “Phases of Hue” di tahun 2022. Sementara album terakhir mereka adalah Bani Bumi (2019).
Eksplor konten lain Pophariini
- #hidupdarimusik
- Advertorial
- AllAheadTheMusic
- Baca Juga
- Bising Kota
- Esai Bising Kota
- Essay
- Feature
- Good Live
- IDGAF 2022
- Interview
- Irama Kotak Suara
- KaleidosPOP 2021
- KALEIDOSPOP 2022
- KALEIDOSPOP 2023
- KALEIDOSPOP 2024
- Kolom Kampus
- Kritik Musik Pophariini
- MUSIK POP
- Musisi Menulis
- New Music
- News
- Papparappop
- PHI Eksklusif
- PHI Spesial
- PHI TIPS
- POP LIFE
- Review
- Sehidup Semusik
- Special
- Special Video
- Uncategorized
- Videos
- Virus Corona
- Webinar
The Club’s Asal Jambi Memilih Kisah Cinta ala Gen Z sebagai Tema Single Perdana
Unit indie pop/alternatif asal Jambi, The Club’s memulai perjalanan dengan melepas single perdana “Someday” (11/01). The Club’s adalah Himam (vokal, gitar), Doy (gitar), Jipel (bas), dan Agoy (drum). Pada 13 Januari, kami …
Svara Durbala Menandai Kemunculan Lewat Single Nyalakan Terang
Grup musik pop alternatif/indie asal Sukabumi, Svara Durbala merilis single perdana berjudul “Nyalakan Terang” hari Jumat (10/01). Svara Durbala beranggotakan Raden (vokal, gitar), Fahsya (gitar), dan Alvin (bas). Kami pun mewawancarai Fahsya, Raden, …