Yuni Shara Nyanyikan Hit Milik Oddie Agam
Di tahun ini, ada beberapa cerita mengenai lagu-lagu lawas yang kembali dinyanyikan oleh penyanyi di masa kini. Sebut saja “Satu Mimpiku”, lagu hit milik The Groove yang dibawakan kembali oleh Audrey Tapiheru, Efek Rumah Kaca menyanyikan karya Candra Darusman, “Sapa Pra Bencana”, hingga yang paling teranyar, Yuni Shara yang membawakan kembali “Tanda-Tanda”, karya klasik milik Oddie Agam yang sebelumnya dipopulerkan oleh Mus Mujiono dan Utha Likumahuwa.
Dari sejarahnya, lagu yang dirilis di tahun 1988 ini menjadi sebuah lagu yang melejitkan nama Mus Mujiono. Kini, di tahun 2022 lagu tersebut menemui format terbarunya dengan warna musik serta aransemen yang cukup berbeda dari format awalnya.
Yuni Shara menggaet musisi-musisi lintas generasi dalam proses penggarapannya. Ia melibatkan Gamaliel serta Andre Dinuth di balik layar yang bertanggung jawab atas hadirnya warna baru ini. Adaptasi sang solois akan kemajuan zaman juga menjadi latar belakang atas kolaborasi ini.
“Kalau saya nyanyi pasti gaya saya, pasti old lagi. Saya minta tolong Gamaliel, akhirnya jadi ‘Tanda-Tanda’ sekarang. Nyanyi cover itu membuat aransemen tidak lagunya saja, gimana lagu familiar tetapi beda. Lagu yang di-recycle tetapi beda”, sambut Yuni Shara.
Ini juga bukan kali pertama bagi Yuni Shara untuk menyanyikan kembali karya-karya milik musisi lainnya. Dulu, ia sempat membawakan kembali tembang lawas seperti “Tuhan Jagakan Dia”, “Bukit Berbunga” hingga “Aku Cinta Padamu”.
Dengarkan “Tanda-Tanda” dari Yuni Shara di bawah ini atau melalui berbagai platform serta video musiknya melalui kanal YouTube Royal Entertainment.
Sebelum ini, Yuni Shara terlibat dalam Rumpies, proyek musik yang dihuni oleh para diva tanah air. Mereka adalah Trie Utami, Vina Panduwinata, Ita Purnamasari, Memes dan juga sang solois sendiri. Di kesempatan tersebut, Rumpies membawa kembali hit dari Sheila Majid, “Sinaran” yang juga dibantu oleh trio produser Laleilmanino.
Rumpies sendiri sebenarnya sudah terbentuk sejak tahun 80-an. Kala itu, formasinya adalah Vina Panduwinata, Malyda, Trie Utami dan Atiek CB.
Eksplor konten lain Pophariini
- #hidupdarimusik
- Advertorial
- AllAheadTheMusic
- Baca Juga
- Bising Kota
- Esai Bising Kota
- Essay
- Feature
- Good Live
- IDGAF 2022
- Interview
- Irama Kotak Suara
- KaleidosPOP 2021
- KALEIDOSPOP 2022
- KALEIDOSPOP 2023
- KALEIDOSPOP 2024
- Kolom Kampus
- Kritik Musik Pophariini
- MUSIK POP
- Musisi Menulis
- New Music
- News
- Papparappop
- PHI Eksklusif
- PHI Spesial
- PHI TIPS
- POP LIFE
- Review
- Sehidup Semusik
- Special
- Special Video
- Uncategorized
- Videos
- Virus Corona
- Webinar
5 Alasan rumahsakit Enggak Bubar
Dalam perhelatan Kabar Bahagia: 30 Tahun Perjalanan rumahsakit beberapa waktu lalu, kami sempat bertemu dan berbincang dengan para personel rumahsakit di balik panggung hari Sabtu (14/12) di Bali United Studio, Jakarta Barat. Selain membahas …
Rangkuman Tur MALIQ & D’Essentials Can Machines Fall In Love? di 5 Kota
Setelah menggelar Can Machines Fall in Love? Exhibition tanggal 7 Mei-9 Juni 2024 di Melting Pot, GF, ASHTA District 8, Jakarta Selatan, MALIQ & D’Essentials melanjutkan perjalanan dengan menggelar tur musik perdana dalam rangka …
asik sekali teh yuni <3