12 Rahasia Di Balik “Album Minggu Ini” Milik Netral

Album Minggu Ini dari Netral sudah berumur 20 tahun. Album ketiga Netral ini dirilis Januari 1998, lima bulan sebelum meledaknya peristiwa kerusuhan ’98.
Kala itu, Netral, yang sampai sekarang masih mempertahankan formasi bertiganya, masih dengan formasi lama: Bagus Dhanar Dhana (Bagus) pada vokal dan bas, Gabriel Bimo Sulaksono (Bimo) pada drum dan Ricky Dayandani (Miten) pada gitar.
Saya ragu apakah majalah atau media-media musik Indonesia pernah menobatkan album ini ke deretan daftar terbaiknya, namun jika saya boleh bilang dari semua album Netral atau NTRL, Album Minggu Ini adalah satu-satunya album terbaik yang pernah dibuat oleh trio ini. Dan harusnya, ini juga adalah album alternatif rock terbaik tanah air sepanjang masa.
Inilah album di mana puncak kreativitas Netral lagi tinggi-tingginya, mereka tengah berada dalam titik optimalnya. Baik dari sound, aransemen, lirik, sampai sampul dan video musik-nya, semua dieksekusi dengan baik.
Didorong rasa penasaran yang amat sangat, saya pun akhirnya bertanya dengan dua pentolan Netral formasi klasik yang masih tersisa, Bagus dan Bimo.
Dari perbincangan kami bertiga, saya akhirnya berhasil menguak rahasia-rahasia di balik Album Minggu Ini. Mari kita simak bersama.

Netral circa 90an. Foto: instagram.com/ombags

Eksplor konten lain Pophariini
Bin Idris Rilis Album Baru Bertajuk III
Bin Idris akhirnya kembali dengan karya terbaru yang diberi judul III. Dirilis 20 Juni 2025 dalam format digital dan kaset via Orange Cliff Records, sang album menjadi penanda perjalanan panjang, sekaligus lanjutan dari fase …
Tripov Bicara soal Kekacauan di Usia 20-an Lewat Single Twenties
Setelah merilis “MIA” bulan April lalu, Tripov kembali membawa yang terbaru dalam judul “Twenties” tanggal 12 Juni 2025. Ini merupakan single kedua menuju album terbaru mereka, Sugar Coating Inc.. Lagu ini menyuguhkan …