Gebrakan Matter Mos di PRONOIA 2.0

Jun 15, 2022

Selang setahun setelah merilis album PRONOIA secara eksklusif melalui situs The Store Front, kini Matter Mos menghadirkan kembali album tersebut dalam format terbarunya secara global melalui berbagai platform streaming musik.

Dengan tajuk PRONOIA 2.0, momen ini diakui oleh Matter Mos sebagai sebuah langkah untuk memperluas jangkauan dari album debutnya tersebut, mengingat bahwa di tahun lalu ia merilis albumnya secara eksklusif.

Dalam perjalanannya sendiri pun, selama rentang waktu tersebut PRONOIA mendapat predikat sebagai album dengan penjualan terbanyak di situs The Store Front sepanjang sejarah mereka.

Sedikit kilas balik, hadir banyak nama musisi yang membantu Matter Mos dalam penggarapan album debut ini. Ia dibantu oleh Dipha Barus, CVX, Greybox, Densky9, NAJ, MBE, Cosmicburp & Heston Prasetyo sebagai produser. Sementara dari sebelas nomor di dalamnya juga turut diramaikan oleh Ramengvrl, Ariel Nayaka, Teddy Adhitya, Kamga, Romantic Echoes, Danilla dan Kay Oscar.

 

Selain membawa format terbaru dalam departemen fine tuning serta mixing dan mastering bersama Akmal Rizky, Matter Mos juga menyuguhkan salah satu nomor di album, “BISMILLAH” dalam sebuah format video visualizer yang digarap oleh VNGNC, seorang visual artist yang namanya sudah malang melintang.

Sang rapper juga berencana untuk melepas dua proyek NFT dari PRONOIA 2.0, yakni 11 auctionable NFT yang merepresentasikan 20% royalti dari streaming lagu yang dibeli dan juga proyek PRONOIA DIGITAL VINYL yang nantinya akan bekerja sama dengan 40 visual designer.

“Hal ini mengizinkan pemilik NFT tersebut untuk mendapatkan pemasukan pasif untuk diri mereka sendiri, membuat pembeli tak hanya menjadi sebatas pendengar, namun memiliki rasa kepemilikan terhadap lagu tersebut”, tutur Matter Mos dalam rilisan pers.

Simak PRONOIA 2.0 di berbagai platform streaming.

 

Di tanggal 26 Juni mendatang, Matter Mos akan tampil di NW Live, gelaran yang digarap oleh kolektif Noisewhore. Ia akan berbagi panggung dengan Glyph Talk, Dekat, Leipzig, Dongker dan nama-nama lainnya.


 

Penulis
Raka Dewangkara
"Bergegas terburu dan tergesa, menjadi hafalan di luar kepala."

Eksplor konten lain Pophariini

Fraksi Penemu Sepeda Bercerita tentang Hobi di Single Gocapan

Setelah merilis single “Olahgaya” 2023 lalu, Fraksi Penemu Sepeda asal Bogor resmi meluncurkan karya terbaru berupa single dalam tajuk “Gocapan” hari Rabu (23/10). Lagu ini menceritakan serunya pengalaman bersepeda sambil mencari sarapan pagi.   …

Beltigs Asal Bandung Menandai Kemunculan Lewat Single Pelican Cove

Bandung kembali melahirkan band baru yang menamakan diri mereka Beltigs. Band ini menandai kemunculan mereka dengan menghadirkan single perdana “Pelican Cove” hari Kamis (07/11).     Beltigs beranggotakan Naufal ‘Domon’ Azhari (gitar), Ferdy Destrian …