Irama Kotak Suara Mempersembahkan: Folkslokal – Live Session
Masih dari rangkaian Irama Kotak Suara, kali ini Pophariini bekerja sama dengan Folkslokal untuk menghadirkan live session video dari deretan nama-nama yang sudah dikurasi khusus oleh mereka.
Sedikit cerita, bagaimana sejak tahun 2018 lalu mereka mulai mendokumentasikan beberapa penampilan live dari musisi-musisi lokal. Juga membawa harapan dari mereka sendiri, bagaimana dokumentasi tersebut bisa membantu para musisi yang sudah tampil dalam hal promosi.
Terhitung, ada 18 musisi yang sudah pernah didokumentasikan oleh mereka. Semua itu ditayangkan melalui kanal YouTube dari Folkslokal.
Tidak sendiri, mereka juga kerap dibantu oleh beberapa venue di Surabaya dalam penggarapannya. Salah satunya adalah Kedai Kita Surabaya yang kerap disinggahi oleh mereka yang sedang menggelar tur ke Surabaya.
Di edisi ini, Folkslokal menghadirkan deretan live session dari Dialog Senja (Sukabumi), Kapal Udara (Makassar), Kiarakelana (Kediri), dan Rubah di Selatan (Yogyakarta).
Tanpa perlu berlama-lama, segera menuju halaman Irama Kotak Suara untuk menyaksikan live session dari Folkslokal. Juga jangan lupa untuk mengunjungi mereka di media sosial ya!
Eksplor konten lain Pophariini
- #hidupdarimusik
- Advertorial
- AllAheadTheMusic
- Baca Juga
- Bising Kota
- Esai Bising Kota
- Essay
- Feature
- Good Live
- IDGAF 2022
- Interview
- Irama Kotak Suara
- KaleidosPOP 2021
- KALEIDOSPOP 2022
- KALEIDOSPOP 2023
- KALEIDOSPOP 2024
- Kolom Kampus
- Kritik Musik Pophariini
- MUSIK POP
- Musisi Menulis
- New Music
- News
- Papparappop
- PHI Eksklusif
- PHI Spesial
- PHI TIPS
- POP LIFE
- Review
- Sehidup Semusik
- Special
- Special Video
- Uncategorized
- Videos
- Virus Corona
- Webinar
The Club’s Asal Jambi Memilih Kisah Cinta ala Gen Z sebagai Tema Single Perdana
Unit indie pop/alternatif asal Jambi, The Club’s memulai perjalanan dengan melepas single perdana “Someday” (11/01). The Club’s adalah Himam (vokal, gitar), Doy (gitar), Jipel (bas), dan Agoy (drum). Pada 13 Januari, kami …
Svara Durbala Menandai Kemunculan Lewat Single Nyalakan Terang
Grup musik pop alternatif/indie asal Sukabumi, Svara Durbala merilis single perdana berjudul “Nyalakan Terang” hari Jumat (10/01). Svara Durbala beranggotakan Raden (vokal, gitar), Fahsya (gitar), dan Alvin (bas). Kami pun mewawancarai Fahsya, Raden, …