Nadin Amizah Tayangkan Ulang Konser Tunggalnya
Kalau ada sebuah tahun yang akan diingat oleh seorang Nadin Amizah, maka tahun 2020 lalu bisa menjadi tahun tersebut.
Di tahun tersebut, Nadin merilis album debutnya, Selamat Ulang Tahun. Rilisnya sang album juga bertepatan dengan hari ulang tahunnya (28/05) yang pada saat itu genap menginjak umur ke 20.
“Album ini tema besarnya adalah tentang kegelisahan, kebingungan, kesoktahuan, kebodohan, dan kebahagiaan yang campur aduk di masa pendewasaan aku. Meskipun saat ini aku masih belum sepenuhnya dewasa, tapi yang jelas hal-hal yang lalu itu kini bisa aku tengok dengan sedikit air mata namun tetap sambil tertawa”, sambut Nadin kala itu.
Tidak lama setelah rilisnya sepuluh nomor dalam album debutnya, sebuah konser tunggal virtual Nadin hadirkan di penghujung bulan November tahun lalu.
Bertajuk sama dengan sang album, deretan nomor seperti “Beranjak Dewasa” hingga “Bertaut” Nadin bawakan dengan anggun, diselingi dengan beberapa cerita dan sebuah kolaborasi bersama Syarikat Idola Remaja.
Dengan latar Rumah Akar sebagai lokasi penggarapan, Nadin juga membagi konser tunggal tersebut dengan dua babak, yakni siang dan malam.
Kini, selang setahun setelah konser tunggal tersebut, Nadin memutuskan untuk menayangkan ulang rangkaiannya yang sudah bisa disaksikan melalui kanal YouTubenya.
Juga menjadi sebuah ucapan terima kasih dari Nadin kepada mereka yang saat itu sudah menyaksikan dan juga untuk mereka yang belum pernah menikmatinya secara langsung.
Segera menuju kanal YouTube dari Nadin Amizah untuk menyaksikan lengkapnya.
Eksplor konten lain Pophariini
- #hidupdarimusik
- Advertorial
- AllAheadTheMusic
- Baca Juga
- Bising Kota
- Esai Bising Kota
- Essay
- Feature
- Good Live
- IDGAF 2022
- Interview
- Irama Kotak Suara
- KaleidosPOP 2021
- KALEIDOSPOP 2022
- KALEIDOSPOP 2023
- Kolom Kampus
- Kritik Musik Pophariini
- MUSIK POP
- Musisi Menulis
- New Music
- News
- Papparappop
- PHI Eksklusif
- PHI Spesial
- PHI TIPS
- POP LIFE
- Review
- Sehidup Semusik
- Special
- Special Video
- Uncategorized
- Videos
- Virus Corona
- Webinar
Fraksi Penemu Sepeda Bercerita tentang Hobi di Single Gocapan
Setelah merilis single “Olahgaya” 2023 lalu, Fraksi Penemu Sepeda asal Bogor resmi meluncurkan karya terbaru berupa single dalam tajuk “Gocapan” hari Rabu (23/10). Lagu ini menceritakan serunya pengalaman bersepeda sambil mencari sarapan pagi. …
Beltigs Asal Bandung Menandai Kemunculan Lewat Single Pelican Cove
Bandung kembali melahirkan band baru yang menamakan diri mereka Beltigs. Band ini menandai kemunculan mereka dengan menghadirkan single perdana “Pelican Cove” hari Kamis (07/11). Beltigs beranggotakan Naufal ‘Domon’ Azhari (gitar), Ferdy Destrian …