Rangkaian Terakhir SCALLER Menuju Album Keduanya

Berselang lebih dari satu tahun setelah munculnya “The Unknown” di awal tahun 2020 lalu, SCALLER mantap menuju perjalanan terbaru mereka. Hal tersebut, ditunjukkan dengan hadirnya “Chaos & Order”, single terbaru mereka, juga sebagai rangkaian terakhir SCALLER menuju album keduanya.
Resmi dihadirkan oleh SCALLER di hari Jumat (09/04) lalu, “Chaos & Order” turut dalam rombongan dari nomor-nomor menuju album kedua mereka, setelah sebelumnya merilis “The Unknown” di awal tahun 2020 dan “North Star” di pertengahan tahun 2019 lalu.
Kabarnya, album kedua mereka akan hadir di penghujung tahun 2021 ini.
Secara garis besar, “Chaos & Order” membawa cerita seputar perjalanan duo Reney Karamoy dan Stella Gareth di tahun 2020 lalu. Hal-hal terkait refleksi diri dan penerimaan diri juga hadir di single ini.
Dari balik studio rekaman, SCALLER turut dibantu oleh Housman Pranoto di additional drums. Mereka juga dibantu oleh Brian Lucey dalam hal mastering di Magic Garden Mastering, Los Angeles.
Bicara mengenai Brian Lucey, dirinya adalah seorang mastering engineer pemenang Grammy Awards yang juga pernah menangani band-band mancanegara seperti Arctic Monkeys, The Black Keys, dan Chet Faker.
Satu fakta menarik, bagaimana Brian Lucey sebelumnya juga pernah bersinggungan dengan SCALLER kala dirinya membantu proses lahirnya Senses, album perdana mereka.
Menyusul format digitalnya, duo ini juga menghadirkan format video musik dari single “Chaos & Order” ini yang sudah bisa disaksikan melalui kanal YouTube dari keduanya.
Bicara mengenai keduanya, mereka sempat menggelar tur ke Singapura di bulan September tahun 2019 lalu. Bertajuk Scaller Singapore Tour 2019, ini adalah bagian dari festival Music Matters Live, sebuah festival independen di Singapura yang mengundang berbagai musisi mancanegara.
“Chaos & Order”, single terbaru dari Scaller sudah bisa disimak melalui berbagai layanan streaming musik yang tersedia.

Eksplor konten lain Pophariini
Bersenang-senang di Laras Hati Mangkunegaran 2025
Laras Hati Mangkunegaran sukses terlaksana selama tanggal 18-20 April 2025 di kawasan ikonik Pamedan Mangkunegaran, Surakarta. Perhelatan ini merupakan hasil kolaborasi antara Mangkunegaran, Katadata, dan Yayasan DNC. Perhelatan yang sekaligus jadi peringatan hari jadi …
5 Hal yang Perlu Lo Siapin untuk Rekaman Lagu
Rekaman jadi kegiatan yang pasti dilakukan para musisi ketika ingin mengabadikan, mendistribusikan, dan mempublikasikan sebuah karya agar sampai ke khalayak. Untuk merekam lagu, lo harus melatih vokal, menguasai lagu yang bakal direkam, menyiapkan guide …