Semakin Dekat Menuju Album Kedua BAP

Sep 12, 2021

Lupakan sejenak moniker lain dari Kareem Soenharjo, BAPAK dengan album debutnya, Miasma Tahun Asu yang (masih) menjadi perbincangan hangat. Kali ini, mari berikan perhatian seluruhnya kepada satu lagi monikernya, BAP.

Tahun ini, Kareem akan kembali melanjutkan perjalanan dari BAP. Rentang waktu tiga tahun dari album pertamanya, monkshood dirasa sudah terlalu lama. Langkahnya sudah dimulai dari akhir bulan Juli lalu ketika dirinya menghadirkan “PAINTING WITH SUWAGE”. Layaknya sebuah penanda akan dimulainya perjalanan menuju album keduanya yang dijadwalkan akan rilis di penghujung tahun ini.

Sementara di hari Jumat (10/09) lalu, giliran “SAME SHOES, NO COMPANY (S.S.N.C)” yang Kareem lepas. Nomor tersebut menjadi nomor kedua dari duabelas nomor dalam album keduanya mendatang.

Masih bersama La Munai Records, “SAME SHOES, NO COMPANY (S.S.N.C)” turut hadir dalam sebuah video musik yang bisa digubah sesukanya oleh khalayak luas. Bisa digubah, karena adanya beberapa adegan yang menampilkan Kareem menggendong mini-green screen yang nantinya bisa digubah ulang. Juga merupakan sebuah ajakan dari Kareem kepada para pendengarnya untuk menyebarluaskan video musik terbarunya.

 

Seperti yang sudah-sudah, kembali ada kejutan yang dihadirkan oleh Kareem kali ini. Sebuah cuilan nada dari sebuah unit pop familiar yang tentu saja tidak pernah dipikirkan kedatangannya. Tidak usah kita membahas mengenai lirikal dan musikal yang hadir beriringan, karena kita semua sudah paham betul bahwa Kareem termasuk yang terbaik di kelasnya saat ini.

Mengutip dari artikel sebelumnya, “sebuah materi yang menjadi jembatan penuh tanda tanya akan seperti apakah keseluruhan sisa sebelas (yang sekarang menjadi sepuluh) nomor dalam album terbarunya kelak”.

Silakan simak “SAME SHOES, NO COMPANY (S.S.N.C)” di berbagai platform.


 

Penulis
Raka Dewangkara
"Bergegas terburu dan tergesa, menjadi hafalan di luar kepala."

Eksplor konten lain Pophariini

Bernadya – Sialnya, Hidup Harus Terus Berjalan

Album perdana Bernadya, Sialnya, Hidup Harus Tetap Berjalan, seperti membaca buku peta petunjuk jalan memahami pemikiran dan perasaan seorang perempuan

Di Balik Panggung We The Fest 2024

We The Fest 2024 sukses berlangsung selama 3 hari tanggal 19-21 Juli lalu di GBK – Sports Complex, Jakarta Pusat. Festival yang digarap Ismaya Live ini merayakan 10 tahun penyelenggaraan dengan banyak menampilkan aksi …