Summerhaze Teruskan Perjalanan dengan Anxiety Disorder
Setelah merilis single perdana 2022 lalu, band rock alternatif baru asal Ciamis, Summerhaze kembali menunjukkan eksistensi lewat single kedua dalam judul “Anxiety Disorder” (24/07).
Summerhaze beranggota Andry Gurcitra (vokal, gitar), Yopi (gitar), Dies (bas), dan Tri (drum). Para personel juga tergabung di band lain seperti Yopi, Dies, dan Tri band Apatis yang mengusung genre hardcore. Sementara Andry masih tergabung di band Masterplan.
Untuk penulisan lirik single kedua ini, Summerhaze kembali mengangkat tema mental issue, sama seperti yang dilakukan di single perdana “Numb”.
Andry mendapat bantuan menulis lirik lagu dari sesama musisi asal Ciamis bernama Zed Wacky, yang bertujuan untuk memberikan semangat bagi orang-orang yang memiliki masalah mental. Ia berharap, penderita segera sembuh dan bisa kembali menikmati hidup.
Jika single sebelumnya memiliki ketukan yang cepat, Summerhaze menghadirkan ketukan mid-tempo untuk single “Anxiety Disorder”. Namun, mereka masih mempertahankan nuansa musik grunge dan shoegaze yang sejak awal diusung.
Lagu baru Summerhaze turut menampilkan Nova Ryan, rekan band Andry di Masterplan sebagai produser. Penggarapan sampul single, band memercayakan segala prosesnya kepada seniman visual bernama nrvdz:visualz.
Eksplor konten lain Pophariini
- #hidupdarimusik
- Advertorial
- AllAheadTheMusic
- Baca Juga
- Bising Kota
- Esai Bising Kota
- Essay
- Feature
- Good Live
- IDGAF 2022
- Interview
- Irama Kotak Suara
- KaleidosPOP 2021
- KALEIDOSPOP 2022
- KALEIDOSPOP 2023
- Kolom Kampus
- Kritik Musik Pophariini
- MUSIK POP
- Musisi Menulis
- New Music
- News
- Papparappop
- PHI Eksklusif
- PHI Spesial
- PHI TIPS
- POP LIFE
- Review
- Sehidup Semusik
- Special
- Special Video
- Uncategorized
- Videos
- Virus Corona
- Webinar
5 Band Punk Indonesia Favorit MCPR
Dalam perhelatan Festival 76 Indonesia Adalah Kita di Solo, kami menemui band punk-rock asal tuan rumah, MCPR sebagai salah satu penampil untuk mengajukan pertanyaan soal pilihan 5 band punk Indonesia favorit mereka. Sebelum membahas …
Fraksi Penemu Sepeda Bercerita tentang Hobi di Single Gocapan
Setelah merilis single “Olahgaya” 2023 lalu, Fraksi Penemu Sepeda asal Bogor resmi meluncurkan karya terbaru berupa single dalam tajuk “Gocapan” hari Rabu (23/10). Lagu ini menceritakan serunya pengalaman bersepeda sambil mencari sarapan pagi. …