Zirah Membawakan Ulang “Bayangan Hidup”

Feb 8, 2021

Hampir setahun berselang setelah melepas EP debut mereka, s/t, Zirah mengawali tahun ini dengan membawakan ulang salah satu nomor dari EP tersebut, “Bayangan Hidup”.

Membawakan ulang, karena kali ini “Bayangan Hidup Extended Version” hadir dengan aransemen berbeda dan durasi yang lebih panjang. Tidak hanya itu, Zirah turut dibantu oleh Audi Adrianto (Satu Per Empat) pada gitar dan Nadiva Ramadina pada biola untuk mengisi beberapa part anyar dalam aransemen baru ini.

Aransemen baru dari “Bayangan Hidup Extended Version” ini tadinya direncanakan untuk dibawakan dalam showcase mereka, Pagelaran Siapa Kami di bulan April lalu yang terpaksa batal akibat situasi pandemi.

Dari bangku produser, Yusuf Ardisasmita turut membantu Zirah dalam aransemen baru ini. Selain mengisi part gitar, Audi pun juga turut berperan sebagai co-producer.

Tidak hanya hadir dalam format digitalnya, “Bayangan Hidup Extended Version” juga hadir dalam format video musiknya, hasil garapan Greg Soegono bersama Sunyata Studios.

Bicara Zirah, bicara juga mengenai perjalanan mereka di sepanjang tahun 2020 lalu. Mulai dari rillisnya EP debut hingga pamitnya sang vokalis, Alyssa Isnan, semuanya terangkum di sini.

Simak “Bayangan Hidup Extended Version” di berbagai layanan streaming musik yang tersedia.

Penulis
Raka Dewangkara
"Bergegas terburu dan tergesa, menjadi hafalan di luar kepala."

Eksplor konten lain Pophariini

Ras Muhamad Kolaborasi bersama Argonex Luncurkan Single Kane Abis

Mengajak Argonex sebagai kolaborator, Ras Muhamad merilis single terbaru berjudul “Kane Abis” pada Selasa (29/10). Kolaborasi ini spesial karena bertepatan dengan hari kelahiran sang musisi.     Kata “Kane Abis” berasal dari bahasa gaul, …

Diproduseri Marcell Siahaan, Sic Mynded Rilis Single Mesin Masa Depan

Setelah mengeluarkan single terakhir “Just Another Day” Desember 2021, Sic Mynded kembali dengan karya terbaru bertajuk “Mesin Masa Depan” hari Kamis (31/10), yang mengangkat tema tentang hubungan kompleks antara manusia dan teknologi.      …