Namoy Budaya Gandeng Heruwa Rilis Single Perdana Olah Reggae

Jun 2, 2023

Kerap memainkan lagu-lagu reggae dan dub di berbagai acara musik sebagai DJ Selector, kini Binar Abiyasa atau dikenal dengan nama panggung Namoy Budaya resmi merilis single perdana berjudul “Olah Reggae”. Lagu ini turut menghadirkan Heruwa, punggawa dari Shaggydog selaku kolaboratornya.

Perkenalan di antara kedua musisi diawali ketika Binar terlibat dalam acara anniversary Shaggydog yang ke-25. Binar mengaku, bahwa lagu “Olah Regae” memiliki semangat yang sama dengan lagu “Kembali Berdansa” yang antemik dan punya pengaruh untuk pendengar menggerakkan badan lewat alunan musik.

“Mas Heru kasih petuah untuk bikin karya. Layaknya gayung bersambut, kami bertiki-taka sampai akhirnya lahir lagu ini,” kata Binar dalam siaran pers.

Judul “Olah Reggae” sendiri muncul dari jargon-jargon yang dibagikan lewat akun Instagram @namoybudaya. Binar memang kerap mengunggah meme bertema reggae di akun tersebut, sehingga single perdana ini bisa dikatakan sebagai medium untuk melagukan slogan-slogan lucu khasnya.

Binar mengaku, ia senang dengan perilisan lagu ini karena akhirnya punya lagu sendiri yang bisa dimainkan di setiap penampilannya. Bagi dirinya, ini merupakan langkah kecil menuju pencapaian eksistensi Namoy Budaya dalam melestarikan musik-musik Jamaika.

Perilisan lagu “Olah Reggae” bekerja sama dengan label Pot Meets Pop Records yang diikuti dengan peluncuran merchandise resmi berupa hoodie, t shirt, dan totebag yang bisa didapatkan secara eksklusif di toko Pot Meets Pop.


 

Penulis
Gerald Manuel
Hobi musik, hobi nulis, tapi tetap melankolis.
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Eksplor konten lain Pophariini

The Lantis – Pancarona

Jika mengingkan musik pop retro yang ringan, minim kejutan, terobosan musikalitas dan estetika, album Pancarona milik The Lantis ini sangat direkomendasi

Kolaborasi Shaggydog dan Dagadu Hadirkan 11 Desain Merchandise Eksklusif

Shaggydog mengumumkan sebuah kolaborasi istimewa dalam judul Manunggaling Dagadu lan Shaggydog dengan ikon merek pakaian kreatif asal kota yang sama Yogyakarta, Dagadu untuk merilis merchandise 11 desain eksklusif.   View this post on Instagram …